https://gorontalo.times.co.id/
Berita

Latber Ayam Pelung, HIPPAPI Majalengka Lestarikan Tradisi Memperkuat Komunitas

Senin, 28 April 2025 - 13:50
Latber Ayam Pelung, HIPPAPI Majalengka Lestarikan Tradisi Memperkuat Komunitas Komunitas Ayam Pelung HIPPAPI Majalengka. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)

TIMES GORONTALO, MAJALENGKA – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Himpunan Peternak Penggerak Ayam Pelung Indonesia (HIPPAPI) Jawa Barat mengucapkan terima kasih kepada para komunitas dan penggemar Ayam Pelung di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Itu dikarenakan HIPPAPI telah solid, kompak dan tetap militan memelihara ayam Pelung untuk tetap eksis di tengah penggemar yang saat ini masih sedikit yang ada di wilayah Kabupaten Majalengka.

Hal ini diungkapkan Dewan Penasihat DPW HIPPAPI Jabar, H. Ahmad Gufron sewaktu menghadiri acara kontes ayam Pelung yang digelar di wilayah Desa Burujul Kulon, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Minggu (27/4/2025).

"Tidak jadi masalah ketika saat ini komunitas penggemar ayam Pelung di Majalengka masih sedikit. Saya lihat masih tetap solid, kompak dan militan. Itu modal utama," ujarnya, Senin (28/4/2025).

Ahmad Gufron yang memang lahir dan besar di Kabupaten Majalengka, menyitir tentang lirik lagu kebangsaan Indonesia Raya "Bangunlah Jiwanya Bangunlah Badannya" Itu harus menjadi ghiroh dan landasan utama untuk menekuni tentang hobi dan kesenangan.

"Jika sudah hobi dan senang, maka apapun masalahnya pasti ada solusi. Sudah menjiwai, maka betul sekali jika kita mengedepankan membangun jiwanya dulu, mentalitas itu yang paling mahal," ucapnya.

Pria yang saat ini juga menjabat sebagai Kepala BPPT Unggas Jatiwangi DKPP Jabar menjelaskan, dari sisi pemerintahan, pihaknya sedang melakukan pendataan komunitas dan pembibitan ayam Pelung supaya ke depan lebih banyak lagi para penggerak dan penggemar ayam Pelung.

Ayam Pelung merupakan Sumberdaya Genetik Plasma Nutfah Asli Jawa Barat yang memiliki value tinggi, oleh karena itu, pengelolaannya harus terpola melalui kolaborasi semua aktor sehingga dapat mengoptimalkan potensi untuk kesejahteraan.

Lebih lanjut, Ahmad Gufron menyampaikan terima kasih kepada para peternak dan penggemar Ayam Pelung yang dianggap sebagai pahlawan dalam menjaga plasma Nutfah Jawa Barat serta menyampaikan komitmen dan dikungannya dalam pengembangan Ayam Pelung di Wilayah Ciayumajakuning khususnya Majalengka.

"Dari pemerintah siap membantu dan bekerjasama. Tetapi yang paling utama adalah menjiwai dan mental yang siap," kata Ahmad Gufron.

Ketua DPD HIPPAPI Kabupaten Majalengka, Anwar, atau yang akrab disapa Kang Awang mengatakan, HIPPAPI Majalengka terbentuk sejak tahun 2006 lalu.

Setiap bulan selalu ada kontes Latihan Bersama atau Latihan Bernilai (Latber) yang tahapannya berjenjang. Peserta yang hadir mencakup wilayah Ciayumajakuning ditambah Kabupaten Sumedang.

"Kontes dan silaturahmi semacam ini akan menaikkan harga jual. Sebagai contoh, pekan lalu di wilayah Cianjur dan Garut, ayam Pelung yang bernilai juara ketika kontes itu dihargai Rp35 juta," ucapnya.

Hal senada diungkapkan Sekjen DPD HIPPAPI Majalengka, H. Rudi mengingatkan kepada para penggemar ayam Pelung agar tetap semangat dan solid serta tidak perlu rendah diri. Bahkan kontes ayam Pelung ini merupakan ajang silaturahmi yang damai dan tak unsur kemaksiatan apapun.

"Kontes ayam Pelung dimanapun jauh dari unsur kemaksiatan, aman dan damai. Tak ada miras, juga tak ada kericuhan. Kita di sini ngopi bareng merokok bareng. Soal harga tergantung kesepakatan," ujarnya.

Sementara itu Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan pada Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kabupaten Majalengka, Edi Saefulloh mengatakan, ayam Pelung merupakan ayam genetik yang bernilai seni dan akan selalu dikembangkan dan dijaga kelestariannya.

"Kami dari pemerintah Kabupaten Majalengka siap membantu, hal ini sebagai upaya melestarikan Ayam Pelung sehingga bisa semakin berkembang," ujar Edi Saefullah saat menghadiri acara Latber Ayam Pelung yang diselenggarakan HIPPAPI Majalengka. (*)

Pewarta : Jaja Sumarja
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Gorontalo just now

Welcome to TIMES Gorontalo

TIMES Gorontalo is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.